Jumat, 04 Desember 2015

Tips Memilih Laptop Yang Berkualitas Sebelum Membeli



Pada kesempatan ini admin saya ingin berbagi seputar bagaimana cara memilih laptop atau membeli laptop yang berkualitas, sehingga tidak menjadi sia-sia ataupun menyesal dikemudian hari. Pertanyaan cara memilih laptop berkualitas kepada saya memang cukup banyak, sehingga kali ini saya berksempatan untuk memberikan tips memilih laptop.

Saya sengaja menuliskan di blog ini karena saya juga yakin anda sendiri yang sedang membaca atau menemukan artikel memang sedang mencari tips membeli laptop yang berkualitas, untuk itu lanjutkan membaca tips memilih laptop, mudah-mudah bermanfaat untuk anda.

Kalau menurut saya memilih laptop itu hampir sama dengan memilih pasangan, pasalnya anda melihat dari segi fisik saja namun harus dilihat juga dalamnya,,,ups bukan daleman itu ya,, jangan ngeres guy. Nah memilih laptoppun seperti itu bukan hanya desain luar saja yang perlu anda perhatikan, anda perlu juga memperhatikan kualitas yang ada pada laptop tersebut yaitu speek yang ada pada laptop tersebut. Karena memang pada dasarnya kebanyakan orang membeli laptop bagi yang sudah faham selalu melihat spesifikasi dari laptop tersebut.

Dalam memilih laptoppun sesuaikanlah dengan kebutuhan anda, atau kalau anda memiliki kocek yang lebih banyak, pilihlah laptop yang paing bagus dan agak mahal. Karena memang sudah terbukti meilih barang yang lebih mahal tentunya kuelitas pasti lebih baik.

Oh ya sebelum masuk ke topik utama sedikit juga saya mau jelaskan perbedaan antara NoteBook dan Netbook. Dua jenis ini berbeda loh, jangan sampai disamakan, karena banyak orang yang menganggap bahwa notebook atau juga netbook itu sama saja dengan laptop. Memang pada dasarnya sama fungsinya namun disini terlihat perbedaan besar yang terkandung pada Notebook dan Netbook.
 
Oke saya bahas sedikit ya, agar anda juga faham. Mari kita mulai dari Netbook, pada kenyataannya netbook sendiri memiliki ukuran layar kisaran antara 6 – 13 inchi, dan tentu saja tidak dibekali dengan spesifikasi yang tinggi, pada umumnya sekelas netbook ini hanya ditanami dengan processor kelas menengah kebawah, serta ciri laiinya netbook ini tidak dibekali dengan DVD room. 

Nah untuk Notebook sendiri memiliki layar kisaran antara 13,1 – 18 inchi, pada umumnya spsesifikasi yang ditanamankan pada notebook cukup memadai dan dapat disamakan dengan komputer, dari segi processor pun untuk notebook cukup memadai (handal), dibekali dengan hardisk yang cukup besar dan dibekali dengan DVD ROM, namun adapula yang tidak dibekali dengan DVD ROM, karena sebuah tuntutan teknologi dengan mengusung ketipisan dan notebook itu sendiri, biasanya terpisah untuk DVD ROM, namun satupaket saat membelinya, diberikan juga DVD ROM External.

Dan yang terakhir ini Laptop, laptop sendiri pada umumnya memiliki layar kisaran antara 18 inchi, so pasti agak berat. Namun dijaman ini sangat sulit dalam membedakan antara notebook dan laptop, karena hampir sama dari kedua tipe tersebut sehingga sulit untuk membedakannya. Kalau mau dibilang Notebook adalah masa depan dari Laptop sekarang ini.

TIPS MEMILIH LAPTOP YANG BERKUALITAS

Mari kita kembali ketopik utama cara membeli laptop yang berkualitas, nah dibawah ini adalah tips-tips yang sudah saya siapkan untuk anda, semoga bermanfaat, mari disimak:
Tips pertama ketika anda ingin membeli laptop adalah tentukan besaran layarnya, maksudnya adalah anda ingin laptop yang berapa inchi, kalau dilihat antara 11 sampai 12 ini sangat cocok bagi anda yang sering mobile, atau mengerjakan sesuatu diluar tempat, cocok juga untuk andak kuliahan, karena memang dari sisi bentuk cukup kecil dan mudah dibawa kemana-mana. Berbeda dengan 14 inchi.

Tips Kedua, dalam memilih laptop sesuaikan dengan kebutuhan anda, biasanya orang membeli laptop dengan macam kebutuhan, anda untuk kebutuhan main Game, ada kebutuhan untuk kerja dikantor dan ada juga kebutuhan untuk Desain Grafis.

KEBUTUHAN MEMILIH LAPTOP UNTUK MAIN GAME
Apabila kebutuhan anda agar bermain game lancar dengan game-game animasi berat, mungkin anda harus lebih spesifik lagi jangan asal-asalan. Yang paling penting dalam memilih laptop untuk main game adalah dari sefi processor, nah saat ini proccesor terbaik dari intel adalah Inter Core i7 terbaru, processor dengan 7 tenaga inti, nah jangan lupa juga dari segi RAM, pilihlah minimal 4GB. Tidak lupa juga VGA minimal 1GB, lebih tinggi lebih bagus.

KEBUTUHAN MEMILIH LAPTOP UNTUK KERJA DI KANTOR
Apabila kebutuhan anda hanya untuk kerja dikantoran seperti tidak harus memilih spesifikasi yang begitu tinggi, karena kemungkinan besar tugas yang didkerjakan di kantoran sebatas EXEL, WORDS dll. Tidak banyak menggunakan software-software berat seperti corel, adobe,autocad dll. Mungkin spesifikasi untuk pilihan kantor ini bisa memilih spesifiasi umum saja, dengan ram minimal 2GB.

KEBUTUHAN MILIH LAPTOP UNTUK DESAIN GRAFIS
Untuk kebutuhan jenis ini, anda harus benar-benar memilih laptop dengan spesifikasi yang bagus karena pada dasarnya dilihat dari grafik itu sendiri, oleh karena itu pilih laptop yang agak mahal dengan VGA yang tinggi minimal 2 GB, RAM 4 GB.

Tips Ketiga, Melihat lagi ke Bajet (dana), cukupkah bajet yang anda punya untuk kebutuhan laptop yang anda inginkan sekarang ini?. Apabila belum mencukupi bersabarlah pilihlah dengan sepsifikasi dibawah sedikit dari spek kebutuhan anda.

Tips keempat, Pada tips ini yang perlu anda perhatikan adalah Garansi serta service yang diberikan, dari segi ini memang cukup penting juga karea dengan melihat berapa lama garansi yang diberikan menentukan kualitas daya tahan si laptop itu sendiri. Namu rata-rata jaman sekarang garansi hanya satu tahun dan Service 3 bln.

Nah itulah beberapa tips dalam memilih atau membeli laptop yang berkualitas. Namun anda juga harus memperhatikan spesifikasi dibawah ini agar anda faham.

1.       Prosesor
2.       Memory
3.       Hardisk
4.       Konektifitas
5.       Baterai
Nah next time artikel tips komputer lagi akan saya bahas.

Artikel Terkait

Tips Memilih Laptop Yang Berkualitas Sebelum Membeli
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email